BELOPA — Memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-14 Ibukota Belopa, para pencinta mobil offroad Luwu bekerjasama Pemerintah Kabupaten Luwu, menggelar Adventure Offroad Jelajah Alam Luwu I (JAL-1).
Kegiatan ini akan digelar Sabtu-Minggu (25-26 Januari 2020) dengan titik star di depan kantor Bupati Luwu di Belopa. Hadiahnya, satu mobil jip yang dipersembahkan oleh Bupati Luwu.
Ketua Panitia Adventure Offroad JAL-1 Drs Muhmmad Rudi M.Si, dalam konferensi pers Rabu siang (22/01) di Hotel Borneo Belopa, mengungkapkan, Bupati Luwu H Basmin Mattayang dan Wakil Bupati Luwu Syukur Bijak di Visi misi pemerintahannya memberi skala prioritas terhadap pembangunan sektor pariwisata, khususnya pariwisata alam.
” Kabupaten Luwu dianugerahi Tuhan kondisi alam yang indah, salah satunya alam diwilayah pegunungan. Apabila kita mampu mengelola secara arif dan bijaksana dengan menjadikan sebagai objek wisata, kami yakin akan memberi kontribusi bagi kesejahteraan masyarakat kabupaten Luwu. Sadar akan hal inilah, para pencinta offroad di Luwu ingin mengeksplor keindahan alam Luwu melalui kegiatan Adventure Offroad JAL-1 yang akan dilaksanakan dua hari tanggal 25-26 Januari 2020 mendatang,” ungkapnya.
Rudi mengatakan, salah satu potensi alam yang berpeluang menjadi salah satu icon destinasi wisata Kabupaten Luwu yaitu permandian alam Sarambu Masiang di Desa Kaladi Darussalam kecamatan Suli Barat.
Lokasi inilah yang menjadi titik sentral bagi pencinta offroad untuk mendukung Pemkab Luwu dalam mendorong sektor pariwisata.
Rudi menjelaskan, tidak kurang dari 165 pencinta offroad dari wilayah Sulawesi maupun yang berasal dari Pulau Jawa akan menjadi tamu Pemkab Luwu dalam rangka menjajal alam Luwu sebagai peserta Adventure offroad JAL-1.
Termasuk offroader asal Salatiga Jawa Tengah yang juga mantan Kajari Luwu Gede Edy Bujanayasa .
” Para offroader ini adalah tamu bagi masyarakat dan pemerintah Kabupaten Luwu, disamping kita akan memperkenalkan panorama alam sebagai destinasi wisata, panitia juga akan memperkenal kuliner khas Luwu sebagai salah satu spot pariwisata, yaitu berupa buah durian dan peong,” kata Kepala Bappeda Luwu ini.
Lebih lanjut Rudi menambahkan, secara teknis pelaksanaan, ratusan Offroader dijadwalkan tiba di Belopa-Luwu Kamis malam dan pada hari Jumat akan mengikuti inspeksi kendaraan (scrutineering) dalam rangka memastikan kendaraan 4×4 peserta layak memasuki medan adventure offroad JAL-1.
Dalam proses inilah peserta akan ditentukan panitia, apakah menjajal rute melalui jalur A (ekstrem) atau masuk di jalur B menuju menuju lokasi camping ground di Desa Kaladi Darussalam, kemudian kembali finish di Ibukota Belopa
” Rute JAL-1 ini sudah kita desain sedemikian rupa dan sudah ditinjau Pengda IOF Sulsel. Panjang jalur sekitar 64,5 KM, melintasi 5 kecamatan dan 20-an desa/kelurahan. Rute Adventure Offroad JAL-1 ini didominasi jalan tanah dan berlumpur, bergelombang, berbukitan dan melintasi alur sungai, ” ujarnya.
Adventure Offroad JAL-1 sebagai bagian dari pesta rakyat untuk memperingati HUT ke-14 Ibukota Belopa ini, juga akan dirangkai dengan pelantikan Bupati Luwu H Basmin Mattayang sebagai Ketua Pengcab IOF Kabupaten Luwu.
” Kita akan membuat acara ini secara khusus karena Bapak Bupati Luwu akan dilantik sebagai Ketua Pengcab IOF Luwu oleh Ketua Pengda IOF Sulsel, sehingga akan ada seremoni tentunya. Tetapi ini menjadi bagian yang tidak terpisahkan dari Adventure Offroad JAL-1, ” tandas. (rls/adn)