LUWU- Hadapi potensi bencana hidrometeorologi, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPDB) bersama personel gabungan dari TNI-Polri, unsur OPD tarkait, serta relawan apel Kesiapan Tanggap Darurat Bencana dalam rangka meningkatkan kesiapsiagaan, Rabu (05/11/2025).
Koordinator Tim Reaksi Cepat (TRC) BPDB Luwu, Karyadi mengatakan sepanjang Oktober 2025 sejumlah bencana terjadi di wilayah Kabuapten Luwu.
“Cuaca ekstrem mendominasi sebanyak 3 kali insiden pohon tumbang,” katanya.
Karyadi juga mengungkapkan bahwa, angin kencang dan kebakran rumah sepanjang Oktober tercatat masing-masing 2 kasus, dan satu kasus tanah longsor.
“Sementara kasus bencana alam lainnya seperti Karhutla 0 kasus, banjir 0 kasus, dan KMM/Ops SAR 1 kasus,” tutupnya. (*)











