MASAMBA — Sedikitnya tujuh rumah milik warga di Dusun Nanna, Desa Mappedeceng, Kecamatan Mappedeceng, Luwu Utara, rusak akibat diterjang angin puting beliung, Minggu (24/01/2021) sore sekitar pukul 17.00 WITA.
Umumnya, kerusakan rumah terjadi pada bagian atap lantaran kencangnya angin. Rumah yang rusak yakni milik Hj Nurmaedah (48), Syahrir (50), Rita (25), Abu Dalil (50), Nanda (45), Rahmawati (37), serta Kasmuddin (47) tahun.
Tidak ada korban jiwa dalam insiden itu. Namun, kerugian materil ditaksir mencapai puluhan juta. Pemkab Luwu Utara sendiri tengah melakukan pendataan rumah yang rusak dan mengirimkan bantuan kepada para korban. (fit)