LUWU – Gelontorkan anggaran sebesar Rp 22,557 Miliar, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Luwu mulai melakukan pengerjaan jalan Poros Kecamatan Latimojong.
Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) pada kegiatan ini, Usdin Iskandar mengatakan, anggaran untuk peningkatan kapasitas struktur jalan ini bersumber dari dana hibah PT Masmindo Dwi Area.

“Kontrak pekerjaan ini terjadwal bulan September 2022 lalu, namun pekerjaan baru dimulai sejak Desember 2022 dikarenakan amdal terkait pekerjaan ini baru keluar di bulan itu, “katanya, Kamis (12/01/2023).
“Saat ini masih tahap pelebaran dan pemadatan jalan dengan volume pekerjaan jalan lebar enam meter dan panjang 16 kilometer, dan pelaksananya selama 300 hari kalender oleh PT Inti Pana Mandiri, ” tambah Usdin.
Usdin menambahkan, bahwa nantinya, pekerjaan peningkatan kapasitas struktur jalan Rante Balla-Lekopini ini juga akan dilanjutkan dengan pengaspalan sepanjang 3,3 kilometer.
“Alhamdulillah, sejauh ini pekerjaannya tidak menemukan kendala dan masyarakat setempat sangat antusias, ” tandasnya. (fit).