BELOPA — Satuan Narkoba Polres Luwu mengamankan, Rahul (19) warga asal Desa Bocco-bocco, Kecamatan Pitumpanua, Wajo, Jum’at (10/4 /2020).
Tersangka ditangkap saat menunggu konsumen di salah satu kios di daerah Batulappa, Kecamatan Larompong Selatan.
Penangkapan Rahul berkat laporan dari masyarakat yang menyebut pelaku kerap transaksi narkoba di dekat perbatasan Kabupaten Wajo – Luwu.
Hanya saja, sebelum dibawa ke Mapolres Luwu, Rahul terlebih dahulu menjalani pengecekan suhu tubuh di RS Hikmah Belopa. Ini dilakukan untuk mengantisipasi penyebaran Covid-19.
” Suhu tubuhnya normal. Pelaku lalu dibawa ke Mapolres Luwu guna mempertanggungjawabkan perbuatannya,” kata Kasatnarkoba Polres Luwu, AKP Rafly, Sabtu (11/04/2020).
Dari penangkapan pelaku, polisi mengamankan barang bukti berupa 2 sachet kristal bening di dengan berat kotor 2,46 Gram, 1 Unit hp merek Oppo warna merah dan 1 unit sepeda motor Mio 125 warna merah DW 2775 MQ.
Dari pengakuan tersangka, sabu tersebut diperoleh dari bandar narkoba asal Kabupaten Wajo. (fit)