PALOPO – Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Palopo kembali menggelar program SI PALING CAKEP (Sistem Informasi Pelayanan Keliling Kecamatan Kelurahan Kota Palopo) di Kelurahan Pattene, Kecamatan Wara Utara, Selasa (9/9/2025).
Program ini merupakan inovasi pelayanan jemput bola dari DPMPTSP Palopo yang bertujuan mendekatkan layanan perizinan maupun non-perizinan langsung ke masyarakat hingga tingkat kelurahan.
Dalam kegiatan tersebut, warga mendapatkan pendampingan langsung terkait beberapa aplikasi layanan, antara lain: OSS (Online Single Submission) untuk penerbitan Nomor Induk Berusaha (NIB), SICANTIK untuk perizinan non-berusaha, serta MPP Digital yang khusus melayani perizinan tenaga kesehatan.
Kehadiran tim DPMPTSP di Kelurahan Pattene mendapat sambutan positif dari masyarakat. Mereka menilai layanan menjadi lebih mudah, cepat, dan tidak perlu lagi datang langsung ke kantor DPMPTSP.
Melalui SI PALING CAKEP, Pemerintah Kota Palopo berharap masyarakat lebih sadar dan aktif dalam mengurus perizinan, sekaligus mendukung terciptanya iklim investasi yang kondusif di daerah.
Dengan semangat tagline “Ayo ke Palopo!”, DPMPTSP Kota Palopo menegaskan komitmennya untuk terus menghadirkan pelayanan yang dekat, transparan, dan akuntabel bagi seluruh lapisan masyarakat. (*)





