LUWU – Polres Luwu memperingati hari ulang tahun Satpam ke-39. Upacara peringatan dilakukan di halaman Mapolres Luwu, Jalan Merdeka Selatan nomor 03 Belopa, Kabupaten Luwu, Rabu (22/1/2020).
Bertindak sebagai Inspektur Upacara Wakapolres Luwu, Kompol Abraham Tahalele, dalam amanatnya membacakan sambutan seragam Kapolri, Jenderal Idam Azis.
Dikatakan, bahwa momentum ini diharapkan dapat dimanfaatkan dengan baik, untuk melakukan evaluasi dan introspeksi atas seluruh kinerja yang telah dilakukan selama ini.
“Jadikan momentum ini sebagai pedoman untuk upaya perbaikan dan penyempurnaan dalam rangka mengoptimalkan peran Satpam, sebagai mitra atau perpanjangan tangan Polri,” ucap Kompol Abraham. saat membacakan amanat Kapolri.
Kepada seluruh personel Satpam ditekankan untuk melaksanakan tugas dengan baik.
“Koordinasi secara intensif dengan petugas kepolisian (Bhabinkamtibmas), dan Babinsa di wilayah saudara untuk mengantisipasi berkembangnya gangguan Kamtibmas,” tuturnya.
Di momentum HUT Satpam tersebut, Polres Luwu menyerahkan penghargaan kepada Satpam yang dianggap memiliki kinerja baik dan berprestasi.
Mereka yang mendapat penghargaan, yakni Muhlis Satpam, PT SGS Luwu, Arbi Amran, PT Pertamina Persero Fuel Terminal Palopo, Aswar, Bank BRI Cabang Luwu, Maskur, Bank BNI Cabang Luwu, Rudi, Pegadaian Cabang Luwu dan Yahya Nadaswari, Satpam SMK Negeri 2 Luwu. (fit/liq)