Kenalkan AKBP Arisandi, Kapolres Luwu, Pernah Ditugaskan pada Satgasda Illegal Mining

Kapolres Luwu, AKBP Arisandi. (Ft/Ist)

BELOPA—Tongkat Komando Kepolisian Resor (Polres) Kabupaten Luwu resmi berganti. Serah terima jabatan dari Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Fajar Dani Susanto ke AKBP Arisandi dilaksanakan di Polda Sulsel, Jumat (08/07/2022). Pergeseran itu tertuang dalam STR Kapolri Nomor ST/121/IV/KEP/2022.

Sebelum diangkat sebagai Kapolres di Kabupaten Luwu, AKBP Arisandi bertugads di Polda Sulsel dengan jabatan Kepala Subbidang 4 Ditreskrimsus. Selama bertugas di Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan, pria kelahiran Ujung Pandang 41 tahun silam ini sangat berperan dalam pengungkapan beberapa kasus yang terjadi di wilayah hukum Polda Suslel.

Bacaan Lainnya

Berikut beberapa kasus yang berhasil diungkap oleh AKBP Arisandi:

Kasus pertama pada Maret 2020 silam, ia berhasil menggagalkan penyelundupan ribuan masker yang akan dikirim ke Kualalumpur, Malaysia. Rencananya ribuan masker tersebut diekspor keluar negeri dengan menggunakan pesawat Air Asia Boing A 331 melalui Bandara Internasional Sultan Hasanuddin Maros

Kasus kedua yang berhasil diungkap oleh perwira dua bunga ini yaitu tenggelamnya KM Ladang Pertiwi di Selat Makassar pada Mei 2022 lalu. Dalam kasus ini, Nahkoda kapal, Supriadi bersama pemilikKM Ladang Pertiwi, Syaiful ditetapkan sebagai tersangka.

Kasus selanjutnya yakni dugaan jual beli ijazah yang melibatkan Direktur Utama PDAM Kabupaten Bone, Andi Sofyan Galigo bersama 12 orang rekannya yang kemudian ditetapkan sebagai tersangka. Kasus jual beli ijazah ini terungkap pada Juni 2022 lalu.

Tidak hanya itu, pria yang beristrikan Polwan dengan pangkat Kompol ini juga berhasil mengungkap kasus penyelundupan penyu hijau pada Juni 2022 lalu, Pengungkapan penyelundupan itu terjadi di perairan Pangkep yang kemudian dijual dibeberapa restaurant dan rumah makan di Kota Makassar. Dalam kasus itu 6 orang nelayan ditetapkan sebagai tersangka.

Selain berhasil mengungkap kasus-kasus di atas, Alumni Pasca Sarjana Universitas Airlangga ini juga pernah diberikan amanah pada Satgasda Illegal Mining.

AKBP Arisandi yang dikonfirmasi setelah sertijab mengaku akan menjalankan amanah  sebagai Kapolres Luwu dengan baik dan penuh tanggungjawab serta mengutamakan kepentingan masyarakat Kabupaten Luwu.

“Saya berharap masyarakat Kabupaten Luwu dapat bekerjasama dan bersinergi dalam mengatasi hal yang berkaitan dengan keamanan dan masalah hukum lainya,” katanya.

Berikut Profil Kapolres Luwu yang baru, AKBP Arisandi:

Nama Lengkap : AKBP Arisandi SH.,SIK.,MSi

Lahir                 : Ujung Pandang 2 Januari 1981

Nama orang tua

– Ayah              : Alm H Ibrahim Bora

– Ibu.                 : Alm Hj Kartini Moe

-Istri                  : Kompol Rise Sandiyantanti SH.,SIK.MSi

Anak :

– Athalia Nikesha Sandi Aryanti

– Sultan Aldric Sandi Alfarizi

Riwayat Pendidikan Umum :

– TK Aisyah Limbung 87

– SDN Limbung Putra 93

– SMP Negeri 1 Limbung 96

– SMUN Bajeng ’99

– STIH Iblam 2011

–  Pasca Sarjana Universitas Airlangga Surabaya 2016

Riwayat Pendidikan Kepolisian : 

– Akademi Kepolisian 2004

– Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian 2012

– Sekolah Staf & Pimpinan Menengah Polri 2019

RIWAYAT JABATAN POLDA SULSEL 

– Kasubdit IV/Tipidter Ditreskrimsus Polda Sulsel

– Kasubdit 1/Indag Ditreskrimsus Polda Sulsel

RIWAYAT JABATAN POLDA JATIM

– Kanit 4 Subdit IV/Tipidter Ditreskrimsus Polda Jatim

– Kapolsek Wonokromo Polrestabes Surabaya

– Kapolsek Karang Pilang Polrestabes Surabaya

– Kasat Polair Polres Gresik

– Kanit Silidik Subdit Gakkum Ditpolair Polda Jatim

– Pendidik Muda SPN Polda Jatim

RIWAYAT JABATAN POLDA BANTEN :

– Kasi Gakkum Ditpolair Polda Banten

– Kapolsek Kramatwatu Polres Serang

– Kapolsek Menes Polres Pandeglang

– Panit Gakkum Ditpolair Polda Banten

– Kasubbag Bin Ops Bagbinops Polres Pandeglang.

Riwayat Penugasan

– Satgasda People Smuggling (Imigran Gelap)

– Satgasda Pemberantasan Penyelundupan BBL (Benih Bening Lobster)

– Satgasda Pangan 4. Satgasda Illegal Mining

Pos terkait