Mau Beli Durian yang Enak ? Ikuti 5 Tips Ini

PALOPO – Setiap Bulan dua, Kota Palopo selalu dibanjiri dengan buah Durian. Buah yang punya ciri khas dengan kulit berduri ini datang dari berbagai daerah di Tana Luwu.

Biasanya, Durian dapat dijumpai di penjual kaki lima, toko buah hingga supermarket. Agar tak salah pilih, ada beberapa tips yang perlu dicermati. Punya aroma harum dan menyengat, setiap jenis durian memiliki karakteristik rasa yang berbeda. Tapi untuk mendapatkan buah durian yang berkualitas dan punya rasa yang enak, ada beberapa tips mudah mengenali durian yang berkualitas bagus.

Bacaan Lainnya

Dilansir ritmee.co.id dari Detikcom, Menurut Catur Andriyanto, selaku pengelola kebun durian Warso Farm (30/01), ada beberapa hal yang harus diperhatikan sebelum membeli durian. Mulai dari tampilan durian, kemudian dari bunyi durian saat dipukul menggunakan pisau atau tangan. Kemudian dari aromanya, hingga memastikan buah durian yang semua kulitnya masih tertutup.

1.Tangkai Durian

Fisik dari durian bisa menentukan kualitas dari durian tersebut. Menurut Catur, sebelum membeli buah durian di kaki lima atau supermarket buah, sebaiknya perhatikan tangkai durian yang berada di atas buah durian. Jika tangkai durian itu masih basah atau lembab, itu berarti buah durian masih segar. Sementara durian yang memiliki tangkai kering, dan tidak segar, artinya kualitas rasa dari durian tidak terlalu bagus. “Jadi kalau tangkainya masih basah, apalagi ketika dipegang tangkainya masih kelihatan segar, itu artinya durian jatohan. Atau durian yang jatuh langsung dari pohon, karena sudah matang. Sementara yang tangkai durian yang kering, rasanya kurang enak,” tutur Catur yang sudah 12 tahun bergelut di industri durian.

2. Bunyi Durian

Selain tangkai, bunyi dari buah durian juga bisa menjadi indikator penentu apakah buah durian sudah matang atau belum. Catur menyarankan untuk memukul bagian bawah buah durian dengan pisau, atau menggunakan tangan jika sudah terbiasa. Jika bunyi pukulan dari buah durian seperti teredam artinya buah tersebut sudah matang dan siap dimakan. Sementara jika bunyinya nyaring, artinya durian masih muda dan rasanya belum terlalu legit. “Indikator selanjutnya dari bunyi waktu buah durian dipukul. Kalau misalnya bunyinya kaya masuk angin, bum bum gitu, berarti durian sudah tua, dan sudah matang. Tapi kalau bunyinya tak tak atau nyaring, itu artinya durian masih muda dan rasanya belum terlalu enak,” jelas Catur, yang menyarankan bahwa buah durian yang sudah tua, punya rasa yang lebih enak.

3. Aroma Durian

Paling penting dan kadang sering kali terlupakan ketika memilih buah durian. Buah tropis yang satu ini sudah terkenal dengan aromanya yang tajam dan menyengat, hingga membuat buah ini dilarang masuk ke dalam ruang umum, hotel, hingga pesawat. Tapi cara menentukan buah durian yang berkualitas atau tidak bisa lewat aromanya. Pilihlah durian yang diinginkan, kemudian cium aroma durian dari buah tersebut, jika aromanya tajam dan harum artinya buah sudah matang. Namun jika tidak ada aromanya, artinya buah ini belum matang. “Biasanya kalau durian yang sudah tua dan matang itu, pasti aromanya keluar dan sangat harum ketika dicium. Tapi kalau aromanya belum keluar, itu artinya durian masih muda, namun disekap atau diperam,” ungkap Catur.

4. Coba Dulu Sebelum Membeli

“Ini hal yang paling mendasar saat membeli durian, sebenarnya mencoba buah durian itu sendiri. Jadi untuk memastikan apakah rasanya cocok dengan lidah kita, sebaiknya kita coba dulu sedikit, kalau tidak cocok bisa diganti lagi,” lanjut Catur. “Di kebun durian Warso Farm sendiri, semua sistem pembeliannya seperti itu. Jadi pembeli wajib mencoba durian sebelum dibeli, jika rasanya cocok baru dibayar, tapi kalau tidak cocok boleh diganti dengan yang lain,” Kini hampir semua penjual durian, memperbolehkan pembeli mencoba dulu durian yang mereka inginkan. Sehingga pembeli bisa menemukan durian sesuai selera dan rasa yang mereka inginkan.

5. Hindari Durian dengan Kulit Terbuka

Di antara tumpukan durian yang dijual di sentra durian atau kios-kios durian, pasti banyak buah durian yang bagian kulitnya sudah setengah terbuka. Hindari untuk membeli buah durian dalam kondisi terbuka. Karena ketika bagian kulit durian sudah terbuka, gas yang berada di dalam buah, langsung menguap, sehingga mengurangi cita rasa durian yang legit. Pastikan kulit durian belum terbuka sebelum membelinya. “Sekarang banyak penjual durian yang menjual buah durian tanpa cangkang atau kulitnya. Tentu rasanya tidak seenak dengan buah durian yang dibuka langsung. Karena jika daging durian sudah terkena tangan atau kulit, rasa daging durian jadi lebih cepat asam. Jadi sebaiknya membeli yang masih utuh di dalam cangkangnya,” pungkas Catur. (*)

Pos terkait