Ngawi, Ritmee.co.id – Firdaus Ketua Umum (Ketum) Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Pusat dikabarkan hadir dalam acara Musyawarah Provinsi (Musprov) SMSI.
Rencananya, Musprov SMSI Jatim itu bakal dilaksanakan Selasa, (28/1/25) di Aula Persatuan Wartawan Ngawi (PWI) Surabaya, Jawa Timur.
Kundari Pri Susanti Ketua SMSI Kabupaten Ngawi mengatakan, dalam Musprov SMSI Jatim. SMSI Kabupaten Ngawi bakal berperan aktif untuk mendukung pengembangan dan memperkuat jaringan kerja Media siber.
“Semakin aktifnya kepengurusan SMSI di berbagai kota dan kabupaten di Jawa Timur, peran pembinaan media siber semakin terarah, mengingat Ngawi menjadi gerbang masuk Jatim yang memiliki potensi ekonomi cukup besar khususnya di sektor siber,” harapnya.
Mbak Ari menambahkan, dengan adanya SMSI di Kabupaten Ngawi tentunya bisa menjawab kegundahan pelaku pers.
Sementara itu, Kuncoro Sayekti juga menyampaikan jika saat ini perusahaan pers miliknya yang bergabung dengan SMSI Kabupaten Ngawi semakin paham bahwa media siber bakal menghadapi banyak tantangan yang tentunya tidak mudah.
“Pembinaan terhadap media sangat dibutuhkan, terutama dalam membentuk media sebagai usaha dibidang jasa informasi dan publikasi. Pun mempertahankan peran pers sebagai pilar keempat demokrasi,” ungkapnya. (Ed)