Persipare Pare-pare Dipastikan Akan Berhadapan dengan Praja Wibawa di Babak 8 Besar Kapolres Cup III Setelah Pecundangi Arseto FC

Pertandingan kedua babak 16 besar antara Arseto Palopo FC berhadapan Persipare Pare-pare yang berlansung di lapangan Andi Djemma, Kelurahan Senga, Kecamatan Belopa,Kabupaten Luwu, Jumat (16/06/2023).(Ft/Andi Fitria Kambau).

BELOPA— Langkah Arseto FC Palopo di turnamen Sepakbola Kapolres Cup III harus terhenti dibabak 16 besar, setelah dipecundangi oleh kesebelasan Persipare Pare-pare, Jumat (16/06/2023).

Pertandingan kedua babak 16 besar yang berlangsung di lapangan Andi Djemma, Keluarahan Sengan, Kecamatan Belopa, Kabupaten Luwu itu dimenangkan olegh Persipare Pare-pare dengan skor akhir 0-4 atas Arseto Palopo FC.

Bacaan Lainnya

Peluang-peluang untuk mengubah kedudukan yang diberikan oleh Persipare tidak dapat dimanfaatkan dengan baik oleh kesebelasan dari Arseto Palopo FC.

Akibatnya, Arseto Palopo FC harus menerima kekalahan dan tersingkir dibabak 16 besar menyul kekalahan Bhanyangkara FC yang pada pertandingan  pertama dikalahkan oleh Praja Wibawa FC dengan skor adu pinalti 2-4.

Atas kemenangan Persipare Pare-pare, kesebelasan itu dipastikan mengantongi satu tiket menuju babak delapan besar turnamen Kapolres Cup III dan berhadapan dengan Praja Wibawa.

Untuk diinformasikan, pada pertandingan babak 16 besar yang akan berlangsung Sabtu 17 Juni 2023 besok, Nahkoda Kamanre akan berhadapan dengan Nemal Sidrap pada pertandingan pertama.

Sementara pertandingan kedua babak 16 besar, Masmindo FC akan menjamu Sparta Finance Palopo.. (fit)

Pos terkait