SAH… Tiga Pimpinan DPRD Palopo Defenitif Dilantik

PALOPO — Tiga pimpinan DPRD Palopo defenitif periode 2019-2024 resmi dilantik, Rabu (30/10/2019) di gedung DPRD Palopo.

Masing-masing Nurhaeni (ketua), Abdul Salam (wakil I) dan Irvan (wakil II). Mereka dilantik dan diambil sumpahnya oleh ketua Pengadilan Negeri Palopo.

Bacaan Lainnya

Usai pelantikan, palu sidang langsung diserahkan dari Baharman Supri ke Nurhaeni. Nurhaeni pun juga langsung memimpin rapat paripurna.

“Kami ucapkan terimakasih yang setinggi-tingginya kepada elemen masyarakat atas kepercayaannya untuk memangku jabatan pimpinan,” kata Nurhaeni.

Lanjut dia, ada beberapa agenda yang mendesak untuk diselesaikan secepatnya. Penetapan alat kelengakapan dewan, tatib, pembahasan APBD Palopo tahun anggaran 2020.

“Oleh karena itu, dengan terbentuknya pimpinan hari ini, kiranya fungsi DPRD Palopo bisa berjalan optimal,” harap pemilik Stikes Kurnia Jaya Persada Palopo itu.

Ia juga menambahkan baru kali ini DPRD Palopo dipimpin perempuan.

“Kalau di Jakarta pimpinan DPR Puan Maharani. Di DPRD Provinsi Puang Ina dan di DPRD Parepare Puang Pina. Di kota Palopo dipimpin Puang Nunu,” kata Nurhaeni berkelakar. (asm)

Pos terkait