PALOPO — Panitia Reuni dan Mubes II IKA SMPN I Palopo melakukan rapat pemantapan terakhir dalam rangka pelaksanaan reuni dan mubes II IKA SMPN I Palopo yang akan dilaksanakan pada Hari Kamis, 3 April 2025 mendatang.
Rapat disertai Buka Puasa Bersama itu dilakukan digelar Sabtu 23 Maret 2025 dipimpin langsung oleh Ketua Panitia Lukman S. Wahid, memfinalisasi sejumlah agenda dalam Reuni diantaranya menyediakan stand Job Fair, melakukan pemeriksaan kesehatan gratis serta jalan santai yang bertabur hadiah.
Lukman S. Wahid menuturkan bahwa untuk menarik minat para Alumni SMPN I Palopo agar berpartisipai mengikuti reuni itu, panitia menyiapkan sejumlah hadiah khusus untuk jalan santai seperti IPhone 15 sebagai hadiah utama dan sejumlah hadiah lainnya seperti sepeda, mesin cuci, rice cooker dan lainnya.
“Reuni kali ini bukan sekadar bernostalgia sesama alumni tapi juga menyediakan ruang bagi sesama alumni untuk saling bekerjasamasama dalam berbagai bidang profesi, serta mendorong agar para alumni membantu pihak sekolah dalam melakukan pembangunan out door yang repsetntatif di area halaman upacara SMPN I Palopo yang sudah lama direncanakan oleh pihak sekolah namun hingga saat ini belum dapat terealisasi,” kata Lukman.
Lukman berharap agar segenap Alumni SMPN I Palopo khususnya alumni milineal ikut berpartisipasi dalam reuni ini dan berpartisipasi dalam sejumlah agenda yang sengaja telah disiapkan panitia agar reuni bisa menghasilkan aksi nyata baik untuk sekolah, guru maupun alumni sendiri sehingga reuni kali ini diharapkan bukan sekadar acara yang bersifat nostalgia belaka. (*)