BELOPA — Lantaran tak ada penyelesaian selama tiga tahun, warga menutup jalan utama PT Bumi Mineral Sulawesi (BMS) yang terletak di Desa Karang-karangan, Kecamatan Bua, Kabupaten Luwu, Selasa (28/06/2022).
Mewakili keluarga pemilik lahan, Achmad Kusman, mengungkapkan, jalan sepanjang 165 meter dengan lebar 25 meter yang dijadikan akses utama perusahaan smelter milik mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) itu adalah miliknya.
Tanpa sepengetahuan mereka, akses jalan tersebut dibangun. ” Kami sudah tiga tahun bersabar. Hari ini kesabaran kami sudah habis. Makanya kami melakukan tindakan. Saya tidak ada akan membuka jalan jika belum ada penyelesaian,” katanya di lokasi.
Pihaknya membuka kesempatan 3 hari ke depan kepada pihak perusahaan untuk menyelesaikan masalah itu. ” Kalau tidak ada solusi kami akan menempuh hukum,” tegasnya. Achmad dan keluarganya menutup akses ke perusahaan menggunakan kayu dan pagar berduri.
Kepada wartawan,Site Manager PT BMS, Zulkarnaen, tidak mempermasalahkan penutupan jalan tersebut. Ia mengaku akan membuat jalan baru. “Tidak masalah, sisa jalan kita belokkan” Paparnya. Zulkarnaen mengatakan, pihaknya sudah pernah membangun komunikasi dengan Achmad namun belum ada kesepakatan.
Beberapa waktu lalu, Jusuf Kalla pernah berkunjung ke PT BMS. Kepada wartawan, JK mengungkapkan perusahaan smelter itu akan berproduksi tahun 2023 mendatang. (rls/fit)