PALOPO — Sebanyak 4.842 Penyelenggara ad hoc pemilu 2009 di Kota Palopo menerima sertifikat penghargaan dari KPU RI. Penyerahan sertifikat tersebut dilakukan secara simbolis oleh Komisioner KPU Palopo Iswandi Ismail dan Ahmad Adiwijaya di Media Center Kantor KPU Palopo, Kamis (21/11/2019).
Iswandi Ismail selaku Wakil Ketua Divi Parmas, Pendidikan Pemilih dan SDM, menjelaskan jika penyerahan ini dilakukan setelah pihaknya menerima sertifikat dari KPU RI beberapa waktu yang lalu.
“Hari ini kami serahkan secara simbolis kepada ketua PPK dari sembilan Kecamatan yang ada di Kota Palopo, yang mana dihadiri oleh semua Ketua PPK yang ada”, sebut Wandi sapaan akrabnya.
Lebih jauh Wandi mengungkapkan jika penyerahan sertifikat untuk PPS dan KPPS serta petugas pengamanan (PAM) TPS telah dilakukan sejak hari Senin yang lalu dan telah didistribusikan ke kelurahan masing-masing. “Jadi untuk PPS, KPPS serta PAM TPS sudah kami distribusikan terlebih dahulu”, jelasnya.
Dirincikannya ada sebanyak 4.842 lembar sertifikat yang dibagikan untuk seluruh penyelenggara ad hoc pemilu 2019 di Kota Palopo yakni untuk sebanyak 3.486 orang KPPS, 996 orang PAM TPS, 288 orang PPS, Sekretaris, Bendahara dan staf serta 72 orang PPK, Sekretaris, Bendahara dan staf.
Dalam kesempatan penyerahan sertifikat tersebut Wandi menyampaikan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada seluruh penyelenggara ad hoc pemilu 2019 di Kota Palopo atas dedikasi dan kerja keras mereka sehingga Pemilu berlangsung sukses. “Sesungguhnya merekalah penyelenggara ad hoc ini yang menjadi bintak dalam pelaksanaan pemilu yang lalu”, kuncinya. (*)