MASAMBA — Jelang Hari Raya Idul Adha, Batalyon D Pelopor Brimob Polda Sulsel bersama dengan Polres Luwu Utara menyalurkan sembako kepada warga yang terkena dampak Covid-19, Sabtu kemarin.
” Kapolri secara lisan memberikan perintah untuk menyalurkan sembako kepada warga terdampak virus Covid-19 yang sampai saat ini belum berakhir. Belum lagi pemerintah yang mengeluarkan kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat,”katanya Minggu (18/07/2021).
Pembagian sembako ini menyasar pedagang kaki lima, pejahit sepatu, tukang parkir, tukang ojek dan warga yang dianggap pantas menerim. Tidak hanya di Kecamatan Masamba, kegiatan yang sama juga digelar di Baebunta dan Sabbang.
” Semoga apa yang kami lakukan ini bernilai pahala dan berharap bisa sedikit membantu warga selama PPKM,” tandas Kompol Muhammad Agus. (fit)