LUTRA — Bupati Luwu Utara, Inda Putri resmi mengambil sumpah dan melantik Muh. Kasrum sebagai Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil), Rabu (16/11/2022).
Bersama Kasrum, dilantik juga dua pejabat administrator, yaitu Saraswati yang menjabat Kepala Bidang Persandian dan Statistik Dinas Kominfo, menggantikan Purnama Indriawaty yang dilantik sebagai Kepala Bidang Kebudayaan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan.
“Dua tahun 3 bulan dinas dukcapil dijabat pelaksana tugas. Sementara kita ketahui dinas ini sangat penting terutama dalam memastikan semua penduduk kita telah memiliki identitas kependudukan sebab semua program pemerintah mensyaratkan dokumen kependudukan,” kata Indah yang hadir didampingi Wakil Bupati, Suaib Mansur.
“Untuk Kabid kebudayaan di dinas Pendidikan dan kebudayaan Luwu Utara telah pensiun jadi kita menunjuk Purnama indriawaty untuk mengisi posisi ini. Beliau punya potensi yang cukup baik untuk mengisi posisi tersebut mengingat posisi ini sangat strategis. Sementara Kabid persandian di kominfo juga kami anggap sangat urgen sehingga menugaskan Saraswati di tempat ini sekaligus sebagai promosi jabatan,” tambah Indah.
Terkait Plt selama 2 tahun lebih di Dinas catatan sipil, Indah mengaku tidak meragukan kapasitas ibu Nakicah. Ada beberapa inovasi yang telah di lahirkan selama ini dan inovasi itu dianggap sangat layak untuk dikembangkan.
“Jangan berhenti tapi di kembangkan , tugas sebagai kadis Dukcapil sangat penting karena disdukcapil ini selalu menjadi sasaran kalau ada survei layanan. Tugas kita pastikan bahwa semua masyarakat luwu utara tercatat legalitas dokumen administrasi kependudukan yang sah. Jangan pernah meremehkan staf kita cara berfikir setiap staf kita punya kelebihan tinggal bagaimana mengoptimalkan kelebihannya satu sama lain,” tutup Indah. (*)