LUTIM — Dini Nur Fitri akan mewakili Luwu Timur pada ajang pemilihan Puteri Indonesia tingkat Sulawesi Selatan pada tanggal 9 Januari 2022 mendatang di Hotel Myko Makassar.
Perempuan cantik yang saat ini bekerja sebagai Consultant Communications PT Vale itu akan berebut mahkota Puteri Indonesia Sulsel untuk selanjutnya berkompetisi di tingkat nasional.
“Iya, saya mewakili domisili (Luwu Timur) untuk berkompetisi di tingkat provinsi,” kata Deyang sapaan akrabnya, Selasa (4/1/2022). Salah satu prestasi Deyang ialah terpilih sebagai Abang None DKI Jakarta pada tahun 2017 lalu.
Sebanyak 10 finalis Puteri Indonesia yang berasal dari berbagai daerah di Sulsel akan mengikuti karantina mulai 6 hingga 9 Januari 2022. Selama karantina, keseharian para finalis akan dinilai, mulai dari sikap, kedisiplinan hingga kepribadian mereka.
Deyang berharap dukungan seluruh masyarakat khususnya yang ada di Luwu Timur. Dukungan juga bisa diberikan melalui vote Dini Nur Fitri, Finalis Puteri Indonesia 2022 di: https://sulsel-vote.puteri-indonesia.com/contestant/sulsel-10.
Nama : Dini Nur Fitri
Umur : 25 Tahun
Pekerjaan : Consultant Communications
Biografi
- Photo model Darwis Triadi School of Photography
- Narasumber Generasi Emas TVRI
- Finalis Supermodel Indonesia 2017
- Runner Up None Jakarta Utara 2017
- Abang None DKI Jakarta 2017.