Direktur RSUD Batara Guru Kunjungi Rumah Duka, Sampaikan Duka CIta Mendalam.

Kunjungan Direktur RSUD Batara Guru Ke Rumah Duka Korban Lakalantas

Luwu – Direktur RSUD Batara Guru, dr. Daud, mengunjungi rumah duka keluarga korban kecelakaan yang sebelumnya dirawat dan meninggal dunia di RSUD Batara Guru. Dalam kunjungan tersebut, pihaknya menyampaikan duka cita yang mendalam kepada pihak keluarga almarhum. (16/10/2023)

“Kami dari pihak RSUD mengungkapkan rasa duka cita yang mendalam atas meninggalnya almarhum dan memohon maaf apabila selama dirawat di RS, pihak keluarga merasa ada yang kurang berkenan,” kata dr. Daud.

Bacaan Lainnya

Selain menyampaikan duka cita, ia juga menjelaskan bahwa tindakan yang dilakukan oleh rumah sakit selama perawatan almarhum sudah sesuai dengan prosedur medis yang berlaku untuk pasien rawat inap.

“Kami telah berupaya semaksimal mungkin, dan perlu diingat bahwa almarhum masi kerabat dekat saya, jadi kedatangan saya juga sebagai bentuk dukungan keluarga di saat yang sulit ini,” tambahnya.

Sebelumnya, pihak keluarga pasien rawat inap menyesalkan lambannya prosedur penanganan medis oleh rumah sakit dalam merujuk almarhum.

Keluarga korban juga mengonfirmasi kedatangan pihak RSUD Batara Guru ke rumah duka dan menyambutnya dengan baik.

“Ia benar, pihak Direktur RS tadi hadir memberi ucapan duka cita,” ungkap salah seorang anggota keluarga korban (*)

Pos terkait