LUWU — Pemilihan kepala desa Olang, kecamatan Ponrang Selatan Kabupaten Luwu berlangsung aman dan lancar, Kamis (24/3/2022).
Calon nomor urut 1 yang baru kali ini maju, Sudirman meraih suara terbanyak dari 5 TPS yang ada. Total suaranya sebanyak 819.
Kemudian calon nomor urut 2, M Zukri yang merupakan mantan kades Olang dua periode meraih suara sebanyak 483. Serta calon nomor 3, Rudi Salam Karim yang kembali maju untuk periode keduanya meraih 611 suara.
Plt Kades Olang, Haeruddin mengucapkan terimakasih kepada panitia pelaksana dan masyarakat yang telah menyukseskan pilkades ini sehingga berlangsung aman.
“Atas nama pemerintah desa Olang, terimakasih atas kerja keras melaksanakan pilkades sehingga bisa sukses dan aman,” kata Haeruddin.
Ia meminta kepada semua calon dan pendukung agar bisa kembali hidup rukun seperti semula.
“Pesta demokrasi, ada yang kalah dan ada yang menang. Yang menang, rangkul yang kalah,” pesan Haeruddin.
Sementara itu, Sudirman langsung melakukan sujud syukur usai diumumkan meraih suara terbanyak. Ia langsung diarak keluarga dan pendukungnya menuju kediamannya. (*)