PALOPO — Perumda Tirta Mangkaluku Kota Palopo menggelar Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) Kearsipan bagi pelaksana arsip di Perumda TM Kota Palopo Jumat (19/08/2022).
Kegiatan diklat dilaksanakan atas kerjasama dengan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Palopo, yang diikuti oleh karyawan(i) bertempat di ruang rapat PERUMDA TM Kota Palopo.
Perwakilan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Palopo, Kepala Bidang Pengelolaan Arsip Junita Anjar Lestari dan Susilawati bertindak sebagai pemateri diklat kearsipan.
Direktur Utama, Ir. M. Tawakkal, MM membuka kegiatan diklat mengharapkan bahwa setelah melakukan pelatihan ini, karyawan lebih memiliki pemahaman dan kesadaran mengenai pentingnya pengelolaan arsip, dan lebih mengetahui lebih lanjut mengenai tata pengelolaan arsip.
“Di perusahaan manapun, arsip ini sangat penting. Olehnya itu, saya minta karyawan yang ikut diklat agar memahami materi yang diberikan,” pesan Tawakkal. (*)