PALOPO — Komisi C DPRD Palopo akan berupaya untuk memperjuangkan anggaran bagi peningkatan kualitas layanan air bersih di Kota Palopo.
Hal itu disampaikan oleh ketua Komisi C, Taming M Somba usai melakukan kunjungan kerja ke Perumda TM Palopo belum lama ini. Beberapa hal yang perlu di dukung ialah pembangunan kolam retensi, IPAM dan peremajaan distribusi air yang membutuhkan anggaran sekitar Rp80 miliar.
“Ini masalah serius. Apalagi menyangkut hajat orang banyak. Walaupun air bersih dikelola dalam bentuk perusahaan, dimana air bersih adalah kebutuhan dasar kita maka wajib untuk melaksanakan,” kata Taming.
Hanya memang kondisi fiskal anggaran Kota Palopo saat ini tidak baik-baik saja yang butuh lima sampai tujuh tahun untuk menyehatkan kembali.
Menurut dia, ada beberapa opsi yang dapat dilakukan Pemerintah dan DPRD. Selain bisa mengajukan pinjaman perbankan, juga bisa melalui lobi ke DPR-RI untuk bisa mengalokasikan anggaran ke Perumda-TM.
“Kawan-kawan kita di DPR RI, bukan hanya yang mereka asal Dapil 3 Sulsel, tetapi secara keseluruhan Sulsel. Saya rasa semua kita yang ada di DPRD Palopo punya jalur secara politik di Senayan dan tentunya kita siap jembatani atau juga bisa ke Balai Besar Kota Makassar. Tidak ada yang sulit kalau persoalan ini kita dudukkan bersama,” katanya.
Kemudian pemerintah harus berani penyertaan modal lewat Bank Dunia/Asia, namun dengan perhitungan yang cermat. (*)