LUWU UTARA – Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Luwu Utara, Muh. Kasrum merespons masukan dari masyarakat terkait pelayanan yang sempat dinilai kurang optimal.
Menurut Kasrum, kejadian ini hanyalah akibat miskomunikasi dan akan segera dievaluasi demi peningkatan pelayanan ke depan.
“Saya berterima kasih atas kritik ini, dan akan segera melakukan evaluasi untuk memperbaiki pelayanan kami,” ujar Kasrum, Jumat (08/11/2024), melalui pesan WhatsApp kepada media.
Kasrum menjelaskan bahwa dirinya telah berkoordinasi dengan para operator pelayanan dan menemukan bahwa kejadian tersebut terjadi karena kesalahpahaman.
Dia juga menyoroti tingginya beban kerja para operator, yang selain melayani masyarakat secara langsung, juga harus menangani Pildacil (Pendataan Identitas Anak) dari berbagai desa.
“Kadang operator terlihat menggunakan ponsel dan dianggap tidak fokus melayani, padahal mereka sedang menangani data yang dikirim dari desa. Saya sangat menghargai kritik ini karena bisa menjadi masukan untuk kami agar lebih baik lagi,” jelasnya.
Kasrum juga mengungkapkan ada beberapa kasus khusus, seperti antrian warga yang membawa anak kecil, yang diprioritaskan demi kenyamanan.
“Kami selalu berusaha melayani dengan baik, namun memang ada prioritas khusus untuk beberapa situasi. Saya akan pastikan hal ini dievaluasi agar masyarakat lebih puas dengan pelayanan Disdukcapil,” tambahnya. (*)