Pernah Jadi Kader Pratama dan Madya, Tim ABM Resmi Mendaftar di PDIP

Dinahkodai Adiatma selaku sekretaris partai NasDem, Tim ABM resmi mendaftar Arham Basmin Mattayang ke PDIP sebagai calon Bupati Luwu, Jumat (19/04/2024).

BELOPA—Tim Arham Basmin Mattayang berkunjung ke kantor Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) DPD Kabupaten Luwu di Sabe, Kecamatan Belopa Utara, Jumat (19/04/2024).

Sekretaris NasDem, Adiatma mengatakan, kunjungan tersebut untuk mendaftarkan Arham Basmin Mattayang sebagai salah satu bakal calon Bupati di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 nanti.

Bacaan Lainnya

“Kami berharap, PDIP dapat mengusung Arham Basmin Mattayang di Pilkada 2024 dengan mempertimbangan bahwa ABM merupakan salah satu tempaan PDIP sebagai kader yang juga pernah mengikuti pelatihan Kader Pratama dan Kader Madya sebelum hijrah ke Partai NasDem,” katanya.

“Insya Allah persyaratan yang dibutuhkan oleh PDIP untuk mengusung ABM sebagai calon Bupati Luwu siap kami ikuti,” tambah Adiatma.

Sementara Ridwan Bakokang, mengatakan bahwa PDIP sebagai partai yang teruji,terukur dan ilmiah tidak hanya memprioritaskan kader namun juga dari pihak eksternal.

“Sehingga inilah yang menjadi alasan kami membuka pendaftaran, untuk itu, kami juga mengucapkan banyak terimakasih kepada tim Arham Basmin yang telah meluangkan waktunya untuk mendaftar pada partai ini,” ucap Ridwan Bakokang.

Selain Adiatma, pendaftaran Arham Basmin Mattayang didampingi oleh Basaruddin Anggota Fraksi Nasdem, A Ikhwan, Ketua OKK Nasdem, Ahmad Gazali Hdayat, Ketua Dewan Pakar, Ismail Wahid Kerabat Keluarga Arham Basmin Mattayang. (rls)

Pos terkait