PALOPO — Mewakili walikota Palopo, Sekretaris Daerah, Firmanza Dp menutup rangkaian pelatihan dasar (latsar) CPNS Palopo tahun 2021 di lantai II kantor walikota, Kamis (11/11/2021).
Dalam sambutannya, Sekda mengatakan bahwa ASN merupakan suatu unsur SDM dalam dimensi birokrasi pemerintah yang memiliki peran dalam menentukan tingkat keberhasilan penyelenggaraan pemerintah.
“Tujuan utama dalam penyelenggaraan latsar adalah membentuk ASN yang profesional, berkarakter, di jiwai semangat bela negara dan nilai-nilai dasar ASN,” katanya.
“Diharap melalui latsar ini, semua bisa menguasai bidang tugasnya. Sehingga kelak mampu melaksanakan tugas dan perannya secara profesional sebagai pelayan masyarakat,” terang sekda.
“Disiplin, adalah kunci melakukan kerja di bidang apapun, sehingga nantinya kita mampu menghormati dan melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab,” tandasnya.
Sementara itu, Ketua Panitia Pelaksana, Abd Rachman dalam laporannya mengatakan bahwa latsar sebagaimana diamanatkan oleh Peraturan Pemerintah Nomor II tahun 2017 tentang manajemen ASN, khususnya pendidikan dan pelatihan bertujuan untuk memberikan pengetahuan dalam rangka pembentukan wawasan kebangsaan dan kepribadian eerta etika ASN.
“Peserta latsar merupakan ASN lingkup pemkot Palopo Angkatan XXXIV (34), XXLIII (43), XLIX (49),dan angkatan LX(60) yang berjumlah 132 Orang terdiri dari 39 Orang Laki-laki dan 93 orang Perempuan
yang berasal dari OPD,” katanya.
“Latsar dilaksanakan sebanyak 4 angkatan dari tanggal 29 Juni s/d
11 November 2021. Dengan waktu penyelenggaraan masing-masing selama 51 hari kerja. Terdiri dari pembelajaran klasikal selama 21 dan pembelajaran non klasikal selama 30,” tutupnya. (asm)