PALOPO — Jalan poros Palopo-Toraja tepatnya di kilometer 24, Kelurahan Battang Barat, Kecamatan Wara Barat, mengalami longsor, Jumat (26/06/2020) sore.
Akibatnya, jalur tersebut mengalami putus total. Pengendara dari arah Palopo maupun Toraja tak bisa melintas.
Sebuah video drone dari udara memperlihatkan situasi sehari pasca longsor yang meruntuhkan 9 rumah itu. Nampak longsor membelah dua bagian badan jalan. Satu putus total, yang satunya hanya tertimbun.
Sejak April lalu, kondisi jalan mengalami retak hingga puluhan meter. Retakan tersebut terus bertambah. Sejumlah warga yang umumnya adalah warung makan sudah memindahkan barangnya ke rumah warga lainnya yang dianggap lebih aman. Simak videonya diatas. (adn)