Walikota Palopo Hadiri Pertemuan dengan KPK di Makassar

PALOPO — Walikota Palopo, HM Judas Amir, menghadiri acara pengarahan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Republik Indonesia, Firli Bahuri bersama pimpinan daerah provinsi Sulawesi Selatan, di Ruang Pola Kantor Gubernur Kamis (23/1/2020).

Pengarahan ketua KPK RI ini dalam rangka mewujudkan pemerintahan yang bersih dari KKN untuk mewujudkan Indonesia Maju.

Bacaan Lainnya

Kunjungan Ketua KPK RI ke Sulawesi Selatan ini merupakan sosialisasi tentang strategi pencegahan korupsi dalam pemerintahan daerah. Peserta tidak hanya pejabat penyelenggara pemerintahan namun juga seluruh Forkopimda.

Dalam kunjungan Ketua KPK RI juga akan diresmikan ruangan khusus untuk tim Korsupgah KPK Sulawesi Selatan yang telah rampung, yang terletak di lantai 1 gedung utama Kantor Gubernur Sulsel, tepatnya berada di kanan depan Baruga Lounge yang selama ini ditempati bagian protokol.

Turut hadir dalam pengarahan Ketua KPK RI ini, Ketua DPR Palopo, Kapolres Kota Palopo, Kajari Palopo, Inspektur Kota Kabag Humas Palopo. (hms)

Pos terkait