Dekranasda Luwu Serahkan Bantuan ke Korban Banjir di Suli

BELOPA — Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Luwu, Hayarna Basmin menyerahkan bantuan kepada masyarakat korban banjir di Kecamatan Suli, yang terjadi beberapa waktu lalu.

Bantuan berupa 100 paket sembako ini diserahkan di Kantor Kecamatan Suli, Senin (15/06/2020). Disaksikan Kepala Dinas Koperasi Luwu, Rudi Dappi. Hayarna Basmin mengatakan, penyerahan bantuan ini diharapkan dapat bermanfaat bagi korban banjir bandang.

Bacaan Lainnya

“Terima kasih kepada Kepala Dinas Koperasi, UKM dan Perindustrian Kabupaten Luwu serta pimpinan Bank Sahabat Sampoerna atas kerjasamanya dengan pengurus Dekranasda Luwu untuk memberikan bantuan kepada masyarakat di Kecamatan Suli yang terdampak banjir. Tentunya kita berharap semoga bantuan ini dapat bermanfaat dan semoga keluarga yang terdampak banjir tabah menghadapinya”, katanya.

Hayarna Basmin yang juga merupakan Ketua Forum Kabupaten Sehat, meminta kepada Camat Suli agar senantiasa menghimbau warganya untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan dan mewujudkan 100 persen Open Defecation Free (ODF) di Kecamatan Suli. (fit)

Pos terkait