Monitoring, Bapenda Luwu Pasang Alat TMD di Dua Cafe

LUWU – Tim Information technology (IT) dan Satgas Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kabupaten Luwu melalukan pemasangan alat Tax Monitoring Data (TMD) di Cafe De Haura dan Monitoring alat TMD di Cafe T-Nine, Rabu (19/2/2020).

Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kab. Luwu, Moh. Arsyad Arsal mengakatan, monitoring alat yang dilakukan di cafe T-Nine untuk memastikan pencatatan dan pelaporan pajak daerah sesuai transaksi yang terjadi.

Bacaan Lainnya

“Monitoring ini dilakukan untuk mengecek dan memastikan fungsi alat dengan sistem pemantauan oline agar pencatatan dan pelaporan pajak sesuai transaksi yang terjadi,” katanya.

“Kami ucapkan terima kasih atas kerjasamanya pada pengelola cafe De Haura dan warung/restoran lainnya yang telah bersedia dipasangkan alat transaksi online,” tutur Arsyad.

Pemasangan alat TMD ini, sangat membantu Bapenda dalam mendapatkan informasi yang akurat sesuai transaksi tiap hari.

Untuk meningkatkan kepercayaan pelanggan bahwa setiap pajak yg dibayarkan ke warung dan restoran dilaporkan secara transparan melalui aplikasi online tersebut.

“Untuk itu, kami berpesan pada seluruh pengelola cafe, warung dan restoran di Kab. Luwu yang telah terpasang alat TMD agar benar-benar dimanfaatkan dan digunakan sebaik-baiknya,” pungkasnya. (fit/liq)

Pos terkait