PALOPO — Palopo Adventure Offroader (PAO) yang diselenggarakan oleh Pengurus Cabang (Pengcab) Indonesia Offroad Federation (IOF) Kota Palopo akan diikuti sekitar 80-an offroader dari berbagai daerah di Indonesia.
Event tersebut akan mengambil start di lapangan Pancasila pada Sabtu (30/7/2022) pagi. Mobil offroad akan menuju Jl Gunung Jati, menyusur sungai Lappo hingga tembus ke objek wisata batupapan yang berada di kelurhan Padang Lambe, kecamatan Wara Barat Kota Palopo. Di lokasi tersebut, para offroader akan bermalam dan dilanjutkan minggu pagi menuju pantai Labombo sebagai lokasi finish.
Panitia pelaksana, Aldy Somalinggi saat ditemui di sela scrutineering atau pemeriksaan mobil yang akan ikut meramaikan kegiatan ini mengatakan, Palopo Adventure Offroader merupakan rangkaian kegiatan dari pelantikan pengurus IOF Palopo pada Jumat (29/7/2022) malam di gedung SCC.
“Teman-teman offroader sudah tiba dan langsung melakukan scrutineering mobil yang akan digunakan. Scrutineering ini wajib, untuk mengetahui layak tidaknya mobil itu ikut adventure,” kata Aldy.
“Banyak teman-teman offroader yang ikut. Dari Bali, Jawa, Bogor termasuk dari tim kejurnas Pulang Menang. Juga ada pebalap nasional lainnya seperti Wahyu Lamban,” sebutnya.
Kegiatan juga akan dimeriahkan dengan berbagai hadiah menarik. Rencananya ada 3 unit doorprize sepeda motor yang akan diundi untuk peserta. (*)