Stres Orang Tuanya Bercerai, Siswi SMK di Jeneponto Lompat dari Rumah 3 Lantai

Ilustrasi percobaan bunuh diri.

JENEPONTO — Seorang siswi SMK di Jeneponto berinisial FA, mencoba bunuh diri dengan melompat dari rumah berlantai tiga, Kamis (17/03/2022) sore. Warga sekitar yang kaget mendengar suara orang terjatuh mencoba mendekat.

Warga menemukan FA yang masih mengenakan seragam sekolah tergeletak di tanah. Tubuhnya masih bergerak-bergerak. Korban kemudian dilarikan ke RSUD Lanto Daeng Pasewang untuk mendapatkan perawatan medis.

Bacaan Lainnya

Dikutip dari sulsel.heral.id, Kapolsek Binamu, Iptu Baharuddin mengungkapkan, korban mengalami luka patah tulang di bagian kaki dan punggung. Dia menduga korban stres sehingga nekat melakukan percobaan bunuh diri.

Beberapa waktu lalu, orang tua korban bercerai. Hal ini membuat korban terpukul dan mengalami tekanan batin. ” Korban tidak meninggal, sekarang sementara dalam perawatan di RS. Karena mengalami luka patah tulang kaki dan punggung,” ujar Iptu Baharuddin. (*/adn)





Pos terkait