Tingkatkan Literasi Anak di Luwu, Masmindo Dirikan Rumah Pintar

BELOPA — Investasi pada literasi adalah akan memberikan pengembalian terbaik. Adagium ini menjadi dasar komitmen pengembangan sosial PT Masmindo Dwi Area (Masmindo) di wilayah operasionalnya

Masmindo berupaya menumbuhkan minat baca anak-anak di area
lingkar tambang dengan mendirikan Banua Manarang, yang berarti Rumah Pintar Anak dalam Bahasa Luwu. Banua Manarang diresmikan di Desa To’barru, Kecamatan Latimojong, Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan pada Kamis (15/07).

Bacaan Lainnya

Peresmian dihadiri Kepala Dinas Pendidikan Luwu, Kepala Dinas Perpustakaan Kabupaten Luwu, Camat Latimojong, Kepala Desa To’Barru, BPD To’Barru, Kapolsek serta Danramil Bastem dan Kader Anak Pintar Desa To’barru dengan mengikuti protokol kesehatan yang ketat.

“ Membaca adalah hal mendasar dalam perkembangan pendidikan anak. Kami membangun Rumah Pintar Banua Manarang guna menggugah rasa ingin tahu anak-anak agar mereka tertarik membaca. Tidak ada anak yang tidak suka membaca. Yang ada hanya anak-anak yang belum menemukan buku yang tepat,” ujar Adrian Rollke selaku Direktur Utama Masmindo.

Banua Manarang tidak hanya berfungsi sebagai perpustakaan anak dengan koleksi 250 buku, namun juga dilengkapi dengan 30 permainan edukatif, 10 alat musik, dan perlengkapan menggambar.

Rumah pintar ini merupakan medium bagi anak-anak untuk membangunkreativitas, kecerdasan intelektual, emosional, dan mengembangkan minat bakat mereka sejak dini

Selain di Desa To’ Barru, Masmindo berencana membangun rumah pintar lainnya di desa-desa sekitar Proyek Awak Mas. Perusahaan ini telah meluncurkan program pendidikan sebagai bagian dari Program Pengembangan Masyarakat (PPM) secara berkala.

Masmindo telah membantu pembangunan Sekolah Dasar di Desa Boneposi dan memberikan donasi untuk kegiatan belajar mengajar di Sekolah Budaya Luwu (SBL) di Baruga Arung Senga, Belopa, April lalu. (fit)

Pos terkait