Usai Jadi Penentu Kemenangan, Pedro Yakin Roma Bisa Raih Scudetto

UDINE – Pedro Rodriguez sukses mencetak gol debutnya bersama AS Roma. Winger asal Spanyol ini yakin Serigala Ibu Kota masih menjadi kandidat peraih Scudetto.

Dilansir ritmee.co.id dari Detikcom, Pedro menjadi pahlawan kemenangan Roma saat menghadapi Udinese di Dacia Stadium pada giornata ketiga Serie A, (4/10/2020) dini hari WIB. Ia membobol gawang Juan Musso lewat sepakan kencang dari luar kotak penalti.

Bacaan Lainnya

Ini menjadi gol debut Pedro untuk Roma sejak merapat dari Chelsea musim panas lalu. Gol tunggal Pedro juga mengantarkan Roma meraih tiga poin perdana mereka musim ini.

Di laga Sebelumnya, Il Lupi tertahan imbang 2-2 dari Juventus dan dihukum kalah 3-0 dari Hellas Verona. Ini terjadi karena Roma memainkan Amadou Diawara yang belum didaftarkan dalam skuad mereka.

Pedro tak ingin terlalu merayakan gol debutnya di Roma ini. Ia mengaku yang terpenting adalah timnya mampu meraih kemenangan. Mantan pemain Barcelona ini juga menegaskan begitu bahagia di Roma. Ia masih menjadi kandidat peraih Scudetto musim ini.

Meski demikian target, utama Roma adalah kembali tampil di Liga Champions. Terakhir kali mereka mentas di ajang Si Kuping Besar pada musim 2018/2019.

“Saya mencetak gol hari ini, tetapi pemain lain juga akan bisa mencetak gol di laga lain, yang terpenting adalah tim menang. Kami membawa pulang hasil ini karena Roma harus selalu bermain untuk meraih kemenangan,” ujar Pedro dikutip dari Football Italia.

“Saya senang berada di sini bersama para pemain ini. Saya menjalin pertemanan dengan pemain berpengalaman seperti Mkhi dan Dzeko. Tujuan kami hanyalah untuk menang, mengambilnya satu per satu laga, dan kemudian kita akan lihat apa yang terjadi.”

“Kami menargetkan satu tempat di Liga Champions, tetapi meraih Scudetto bukanlah hal yang mustahil, meski sulit,” tegasnya. (*)

Pos terkait