Gubernur Sulsel Minta Mall dan Kawasan Wisata Ditutup Sementara

MAKASSAR — Sebagai upaya preventif pencegahan penyebaran virus Corona atau Covid-19, Gubernur Sulsel, Prof H.M. Nurdin Abdullah bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) agar tempat keramaian seperti mall, kawasan wisata, untuk sementara ditutup dulu.

“Untuk sementara mall dan kawasan wisata kita minta untuk ditutup dulu,” katanya saat memimpin Rakor di Hotel Four Point by Sheraton, Senin, 16 Maret 2020.

Bacaan Lainnya

Yang paling penting, lanjut mantan Bupati Bantaeng dua periode ini, masyarakat juga diharapkan tidak memborong semua sembako yang ada di supermarket. Dikhawatirkan akan ada masyarakat yang tidak mendapatkan ketersediaan sembako selama imbauan ini berlaku.

“Mudah-mudahan kita bisa melewati fase ini. Mohon pengertiannya kepada seluruh seluruh masyarakat, kita akan melewati dengan baik dan tertib dan mengikuti seluruh imbauan,” pungkasnya.

Selain meminta menutup Mall dan tempat wisata, Nurdin juga menginstruksikan agar seluruh SMA/SMK di bawah naungan Dinas Pendidikan Sulsel untuk diliburkan selama 14 hari. (rls)

Pos terkait