IDP Percaya Diri Menang di Pilkada Lutra : 9 Desember Akan Indah

MASAMBA — Calon Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani, percaya diri akan memenangkan pilkada yang akan digelar 9 Desember 2020 mendatang.

Pada pilkada 2015 lalu, Indah berhasil meraih kemenangan sebanyak 53,60 persen yang juga digelar 9 Desember. Kemenangan atas Bupati incumbent, Arifin Junaidi itu sekaligus mencatatkan nama Indah sebagai Bupati perempuan pertama di Sulsel.

Bacaan Lainnya

” Saya punya kisah manis di 9 Desember. Pilkada 2020 juga 9 Desember, Insya Allah hasilnya akan lebih manis dan lebih indah lagi dari 9 Desember 2015 yang lalu,” kata Indah, Senin (19/10/2020).

Bukan tanpa alasan, Indah percaya diri akan meraih kemenangan. Salah satunya karena bergabungnya sejumlah tokoh yang dulu bersaing kini berada di barisan BISA, akronim Indah-Suaib.

Selain itu sejumlah lembaga survei juga mengunggulkan pasangan nomor urut 2 itu. Survei Agustus, Indah-Suaib, unggul dengan perolehan 59,51 persen.

Disusul pasangan Thahar Rum-Rahmat Laguni 17,07 persen dan Arsyad Kasmar-Andi Sukma dengan 8,29 persen. Sementara yang belum menentukan pilihan 15,12 persen. Survei digelar pada 3-10 Agustus 2020 lalu. (adn)

Pos terkait