PALOPO – Organisasi olahraga Persatuan Judo Seluruh Indonesia (PJSI) Kota Palopo resmi terbentuk. Usai terbentuk, PJSI melangsungkan musyawarah Kota Periode 2022-2026, bertempat di Kafe Monte Palopo, Jl Ahmad Razak, Rabu (13/4/2022) malam.
Dalam Muskot tersebut, Dr Andi Poci terpilih secara aklamasi menjadi Ketua PJSI Palopo periode 2022-2026.
Muskot berlangsung tidak lama dan berjalan lancar. Diawali laporan oleh Plt Ketua PJSI Palopo Ilham dilanjutkan sambutan oleh Ketua KONI Palopo Hairul Salim yang akrab di sapa Ellunk, kemudian pembahasan tatib dan pengusulan nama calon.
Hairul Salim dalam sambutannya mengatakan dengan terbentuknya PJSI Palopo menambah jumlah cabang olahraga di bawah naungan Koni Palopo.
“Selaku Ketua KONI menginformasikan cabor di bawah naungan KONI ada 37 dan setelah Muskot ini menjadi 38,” katanya.
Ellunk berharap setelah terbentuknya PJSI Palopo, dapat turut serta membawa Palopo meraih peringkat pada Porprov 2022 di Sinjai – Bulukumba mendatang, seperti pada raihan Porda sebelumnya.
“Mudah mudahan PJSI Palopo ini bisa turut mengangkat posisi/peringkat Kota Palopo pada Porprov mendatang di Sinjai – Bulukumba,” ucapnya.
Selain itu, kehadiran PJSI diharapkan bisa memunculkan atlet judo Palopo yang dapat bersaing baik di tingkat provinsi, nasional, bahkan internasional.
“Mudah mudahan kehadiran juga Judo di Kota Palopo bisa berkontribusi untuk Sulawesi Selatan,” ucapnya.
Sementara Ketua Terpilih PJSI Palopo Andi Poci mengucapkan terimakasih atas amanah yang diberikan.
“Meskipun kita baru, bukan berarti kita tidak bisa berbuat khususnya untuk Judo Kota Palopo. Target kita ke depan mudah mudahan atlet yang kita bina ini bisa berprestasi terutama pada Porprov mendatang,” katanya.
Andi Poci mengajak seluruh pihak terkait untuk sama-sama membesarkan PJSI Palopo.
“Kita berharap Judo di Kota Palopo bisa berkiprah baik pada tingkat provinsi maupun tingkat nasional,” jelasnya.
Dalam Muskot PJSI Palopo juga dihadiri Sekretaries KONI Palopo Ilham Yang Putra, Danramil Larompong Kapten Samuel, Danramil Bastem, Pemerhati olahraga Palopo Ade Chandra, serta beberapa pengurus KONI Kota Palopo.
Diketahui, pada saat Pra Porprov JUDO kota palopo meraih 1 medali emas dan satu Perak dari lima atlet yang diberangkatkan. (*)