UM Palopo Teken MoU dengan ITBM Bali

Rektor UM Palopo, Dr Salju menandatangani MoU dengan Rektor ITBM Bali, Rabu (23/11/2022).

BALI — Universitas Muhammadiyah Palopo melakukan kerjasama dengan Institut Teknologi dan Bisnis Muhammadiyah (ITBM) Bali.

Penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) dilakukan di sebuah villa yang berada di Seminyak, Bali, Rabu (23/11/2022).

Bacaan Lainnya

Rektor ITBM Bali, Ismoyo Soemarlan dalam kesempatan itu memperkenalkan ITBM yang baru didirikan di tahun 2021.

Sebagai Perguruan Tinggi Muhammadiyah pertama di Provinsi Bali, Institut Teknologi dan Bisnis Muhammadiyah Bali berusaha untuk mengembangkan sektor pendidikan di tingkat perguruan tinggi, pangan, wirausaha, dan sektor pariwisata dengan tiga program studi yaitu Kewirausahaan, Teknologi Pangan, dan Bisnis Digital.

“Kita ingin kegiatan ini tidak berakhir di MoU saja tapi ditindaklanjuti dalam perjanjian kerjasama,” harap Ismoyo.

Sementara itu, Rektor Universitas Muhammadiyah Palopo, Dr Salju mengatakan banyak hal yang bisa di kerjasamakan dengan Bali.

“Bali itu wilayah destinasi wisata internasional. Banyak hal yang bisa kita komunikasikan dengan ITBM Bali. Inilah kelebihannya PTMH, di mana-mana kita bisa komunikasi,” sebut Salju.

Adapun Mou yang diteken Universitas Muhammadiyah Palopo dengan Institut Teknologi dan Bisnis Muhammadiyah Bali ialah dalam bidang pendidikan, penelitian dan pengembangan, bidang pengabdian masyarakat, magang dan lowongan kerja dan lainnya. (*)

Foto bersama usai penandatanganan MoU.

Pos terkait