PALOPO – Tim Search And Rescue (SAR) Brimob Kompi 3 Batalyon B Pelopor Sat Polda Sulsel membantu warga Kelurahan Battang Barat, Kecamatan Wara Barat, Kota Palopo yang terjebak saat bencana Longsor yang terjadi dua hari lalu, Minggu (28/6/2020).
Komandan Kompi (Danki) 3 Baebunta, AKP Laode Rusli mengatakan, sesuai perintah atasan Komandan Satuan (Dansat) Brimob Polda Sulsel, Kombes Pol Muhammad Anis, untuk selalu siap sedia kapanpun ada warga yang membutuhkan pertolongan, apalagi saat ini terjadi bencana longsor di Palopo.
“Sebagai Satuan Taktis kewilayahan yang mempunyai kemampuan Khusus kita harus selalu siap sedia untuk membantu masyarakat, apalagi saat seperti sekarang ini, warga di kelurahan Battang maupun yang terjebak tanah longsor yang terjadi dua hari lalu masih membutuhkan pertolongan,” katanya saat ditemui di lokasi longsor.
Seperti yang terlihat, masyarakat dari arah Toraja terjebak di titik longsor kilometer 24 kelurahan Battang Barat memilih jalan alternatif untuk sampai di Kota palopo, yang medannya terbilang sulit.
“Masih ada masyarakat dari arah Toraja ke Palopo yang memilih jalan alternatif, dan membawa barang, medannya terbilang sulit, tentunya hal ini tidak luput dari tugas pokok Brimob Polri yang mana sebagai abdi negara pelayan, pengayom dan pelindung masyarakat, dan hal itu harus kami buktikan dengan tindakan nyata dengan wujud Bhakti Brimob untuk Masyarakat, utamanya pertolongan,” terangnya.
“Sejak hari pertama pasca longsor, sebanyak saru regu Tim SAR Brimob Kompi 3 Batalyon B Pelopor sudah di lokasi untuk membantu mengevakuasi warga yang terjebak karena runtuhan material,” pungkasnya. (fit)