KUTIM – Upaya peningkatan kualitas pendidikan usia dini di Kabupaten Kutai Timur (Kutim) terus dilakukan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kutim, yang baru-baru ini menyalurkan berbagai alat peraga ke seluruh Taman Kanak-Kanak (TK) dan PAUD negeri.
Langkah ini menjadi bagian penting dalam strategi Disdikbud untuk memastikan anak-anak usia dini mendapatkan pengalaman belajar yang optimal dan interaktif.
Menurut Plt. Kabid Pembinaan PAUD dan PNF Disdikbud Kutim, Heri Purwanto, alat peraga seperti mainan edukatif, buku bergambar, dan kotak sensori yang telah disediakan diharapkan dapat mendorong minat belajar anak-anak sejak dini, sekaligus memudahkan pemahaman mereka terhadap materi.
“Kami ingin mendukung anak-anak dalam belajar sambil bermain dengan alat peraga yang membantu perkembangan sensor motorik dan keterampilan dasar mereka. Alat ini dirancang agar sesuai dengan kebutuhan dan tahap perkembangan anak usia dini,” jelas Heri Purwanto, Rabu (06/11/2024).
Heri juga menambahkan bahwa penggunaan alat peraga ini tidak hanya bermanfaat bagi anak-anak, tetapi juga menjadi sarana bagi para guru untuk meningkatkan efektivitas pengajaran.
Disdikbud Kutim turut membekali guru-guru di TK dan PAUD negeri dengan buku ajar, guna membantu mereka dalam merancang materi pembelajaran yang lebih menarik dan berstruktur.
“Kami memberikan buku ajar untuk guru agar mereka memiliki panduan dalam menyusun kegiatan belajar mengajar yang sesuai. Dengan ini, kami berharap kualitas pendidikan di PAUD dan TK Kutim semakin meningkat,” ungkap Heri.
Dengan langkah ini, Disdikbud Kutim berharap dapat mewujudkan pendidikan usia dini yang lebih berkualitas dan menarik bagi anak-anak, serta memastikan mereka siap melanjutkan pendidikan ke jenjang berikutnya. (adv)