Tidak Dapat Kursi Di Dapil II Saat Pileg 2024, DPD Partai NasDem Luwu Tetap Salurkan Bantuan di Suli Dan Suli Barat

Dapur umum yang didirikan oleh DPD Partai NasDem Luwu di Kecamatan Suli, Jumat (03/05/2024).

Luwu- Tingginya curah hujan mengakibatkan tanggul dibeberapa sungai tak mampu menampung luapan air sehingga 14 Kecamatan di Kabupaten Luwu diterjang banjir, Jumat, (03/05/2024).

Melihat musibah yang meninpa Kabupaten Luwu, beberapa tokoh masyarakat dan politisi dari berbagai partai politik (Parpol) berbondong-bondong untuk memberikan bantuan kepada masyarakat yang terkena dampak banjir.

Bacaan Lainnya

Salahsatu Kecamatan terparah yang dilanda banjir yaitu Kecamatan Suli dan Suli Barat yang saat pemilihan calon legislatif (Pilcaleg) Februari 2024 lalu, kedua kecamatan ini masuk dalam Daerah Pemilihan (Dapil) II.

Di Dapil II ini, baru DPD Partai NasDem Luwu yang mendirikan dapur umum, tepatnya di Kecamatan Suli.

“Dapur umum kita dirikan di beberapa kecamatan tidak hanya di Suli, yang nantinya akan membackup beberapa desa yang terkena dampak,” kata Sekretaris DPD NasDem Luwu, Adiatma yang ditemui usai memberikan bantuan di Kecamatan itu.

“Rencanaya dapur umum juga akan didirikan di Kecmatan Suli Barat jika akses ke lokasi itu sudah terbuka. Ini bentuk kepedulian Pertai NasDem ke semua masyarakat Kabupaten Luwu,” tambahnya.

Saat pemilihan calon legislative (Pileg) yang digelar pada Februari 2024 lalu, Partai NasDem tidak mendapatkan kursi di Daerah Pemilihan (Dapil) II yang meliputi Kecamatan Suli dan Suli Barat.

Dari informasi yang dihimpun, alokasi kursi DPRD Luwu periode 2024-2029 di Dapill II yaitu tiga kursi. Hasil rapat pleno yang dilakukan oleh KPU setempat Kamis kemarin menetapkan Arman dari Partai Golkar dengan perolehan suara sebanyak 2.919, Sukardi dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKS) dengan perolehan suara sebanyak 2.158 dan Abdul Akbar Sunali dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dengan perolehan suara sebanyak 2.628 sebagai anggota DPRD Luwu terpilih.

Namun sangat disayangkan, hingga berita ini dirilis, ketiga anggota DPRD Luwu terpilih ini belum menampakkan diri di lokasi banjir yang menjadi daerah pemilihan mereka. (fit)

Pos terkait